Setiap mukmin pasti ingin bermusyahadah, berjumpa dengan Allah, sebab Allah adalah puncak tujuan tertinggi.
Tidak ada satupun manusia yang bisa ketemu Allah, kecuali Rosulullah. Karena Allah لَیۡسَ كَمِثۡلِهِۦ شَیۡءࣱۖ وَهُوَ ٱلسَّمِیعُ ٱلۡبَصِیرُ “Allah benar-benar berbeda secara mutlak, tidak terumpamakan, tak ada yang menyerupai, tidak ada bandinganya, dan tak terhingga.
Barang siapa yang murni hati mahabbah kepada Rasulullah maka otomatis ma’rifat kepada Allah.
Jadi kewajiban kita adalah sambung Mahabbah kepada Rasulullah. Rasul secara lahir telah wafat, lalu bagaimana kita bisa sambung kepada Rasulullah..? yaitu dengan wasilah pewaris-pewarisNya, para kekasih Allah.
Maka banyak-banyaklah bermujahadah bershalawat kepada nabi dan berwasilah kepada pewarisnya.
Selamat berusaha utk menemukan kekasih Allah sebagai wasilah untuk bisa mi’raj kepadaNYA SWT.